Semangat atlet tim Pelatnas Handball SEA Games XXX semakin tertantang setelah mendapat suntikan moril dari Ketua Umum PB ABTI, Dody Usodo Hargo di Pantai Bandengan, Jepara, Jateng, Sabtu (20/7). Para atlet berobsesi meraih prestasi optimal untuk mengibarkan bendera Merah-Putih di Filipina, November 2019.
“Melakukan latihan di Pantai Bandengan, Jepara, Jateng semangat kami makin tertantang apalagi mendapat suntikan moril dan perhatian cukup besar dari Ketum PB ABTI Dody Usodo Hargo. Kami berharap suntikan moril terus berkesinambungan baik dari Ketum atau jajaran pengurus PB ABTI yang lain untuk mendongkrak semangat tempur rekan-rekan meningkatkan prestasi menuju Filipina,”papar Victoria Rafael, Sabtu (20/7).
Victor menegaskan, sebagai atlet melakukan latihan selama ditempa di Pelatnas sudah menjadi kewajibannya. Namun bila ada perhatian dan suntikan moril dari para pengurus lebih termotivasi melakukan latihan optimal, baik saat di Pelatnas maupun ketika tampil dalam pertandingan nantinya.
Atlet asal Kaltim ini mengakui, di nomor outdoor (pantai) harus berlatih lebih gigih lagi menandingi atlet dari Thailand, Vietnam dan tuan rumah Filipina yang sudah lebih dulu latihan maupun mengenyam pengalaman tampil di event internasional.
Namun dia bersyukur, PB ABTI memberikan ajang try out ke China. Dengan begitu, bisa mengukur kekuatan lawan dan permainan diri sendiri. Lewat pengalaman itulah bisa mengetahui apa yang diperlukan untuk perbaikan setelah kembali ke Pelatnas SEA Games 2019.
Hal senada dikatakan atlet senior Alfrid Riyanto. “Melakukan latihan di Pelatnas dan tampil dalam pertandingan kunci utama yang harus dimiliki adalah mengenali kekuatan lawan dan diri sendiri. Dengan begitu, bisa diperbaiki dalam Pelatnas dan diantisipasi saat tampil dalam pertandingan,”papar atlet asal Sulut itu.
Alfrid yang sudah tampil di ABG tahun 2008 di Bali menyadari, perkembangan permainan dalam pertandingan bisa diperoleh selama ditempa di Pelatnas. Dengan mempelajari kekuatan lawan dan dikombinasi sendiri selama latihan akan menghasilkan kekuatan cukup jitu.
Dia bersyukur rekan-rekan setimnya yang kini ditempa dalam Pelatnas SEA Games XXX menuju Filipina mempunyai kemajuan pesat dibanding jamannya ketika dipersiapkan ke ABG di Bali tahun 2008.
“Latihan teknik, fisik, dan power untuk meraih kecepatan gerak sudah mulai dimiliki para juniornya. Semoga ketiga faktor tersebut terus berkembang untuk menghasilkan prestasi gemilang saat tampil di SEA Games XXX Filipina November 2019,” harap Alfrid.
Adapun rekan-rekan setimnya yang kini berlatih di Pelatnas adalah, Victoria Rafael, Fikri Rachmadyansyah, Risky Fidelano, Riki Siswanto dan Derril, serta Bagas, Ilyas, Yulianto dan Fanni didampingi pelatih Abdul Kadir. (Cr-2)
Sumber : sport.wartatera.com